Sejenak menikmati senja di tahun 2024 (Late Post)

in #hive-15220011 days ago

Hello #Hive Lovers...Blessing for all of us.

Senja di tahun 2024..

2024 adalah tahun terberat untukku, betapa tidak sejumlah persoalan yang aku hadapi cukup membuat fisik dan jiwaku menjadi lelah. Ada bagian dari cerita keluarga yang tidak menyenangkan, ada persoalan keuangan yang aku kira mudah justru berubah menjadi sangat rumit dan ada pula cerita suram tentang pendidikanku. Ini Laksana senja yang diliputi mendung kelabu untukku, di saat orang-orang begitu merindukan senja yang indah.

Namun senja tetaplah senja, aku berharap ada keindahan yang ditinggalkannya dengan harapan bahwa indah itu datang di tahun ini. Sejumlah perencanaan telah aku coba siapkan, mencoba untuk lebih positif menghadapi kenyataan dan menyimpan sikap emosional yang terkadang tak mampu aku bendung. Semua harapan itu aku gantungkan ke langit dengan doa yang sungguh.

Kawan, terkadang kita memang tidak berharap untuk tidak menjadi sukses, untuk tidak menjadi kelabu. Semua keindahan jalan kehidupan ini harus bisa kita nikmati dan kita resapi. Namun rencana terkadang berbanding lurus dengan kenyataan dan kita harus siap dengan keadaan itu. Logika pun terkadang menjadi tidak berguna saat kita ada dalam masalah besar, namun keimanan dan keteguhan hati adalah jawaban sempurna atas semua persoalan yang ada.

Awal tahun ini, saya berharap terhadap diri sendiri untuk bisa lebih baik, berharap kita semua mendapatkan yang terbaik. Terimakasih atas alam yang indah, terimakasih atas nikmat tuhan yang tersedia gratis, dan terimakasih untuk tahun 2024. Saatnya kita pergi untuk mencari keindahan-keindahan di tahun 2025;

My regard: @elchaleefatoe15
Camera Resource: Xiaomi 13T