Kucing yang mencari anaknya

in #hive-1735753 years ago

Bebrapa hari yang lalu ada induk kucing bersama dua anaknya datang ketempat kerjaku, Induknya berwarna hitam, anaknya yang satu berwarna hitam mirip dengan induknya, bulunya bagus kelihatanya anak kucing tersebut merupakan hasil persilangan antara kucing lokal dengan jenis persia, karena bulu anak kucing tersebut terlihat panjang tidak seperti bulu kucing lokal. Anak yang satunya lagi berwarna hitam belang sedikit kuning emas.

img_20220511_122448

Mereka datang disiang hari sewaktu jam makan siang, suara mengeong yang cukup keras berkali-kali sambil berlari menuju kami yang sedang makan siang, suaranya memelas mungkin mengisyaratkan bahwa dia lapar dan minta makan. Beberapa rekan kerjaku memanggilnya dan memberikan sedikit makanan pada kucing tersebut, merekapun makan dengans angat lahapnya, oh ternyata benar kucing tersebut sangat lapar, dalam sekejap makanan yang diberikan habis dilahapnya tanpa siswa, setelah kenyang induk kucing mengajak dua anaknya untuk pergi, keesokan harinya kucing tersebut datang lagi pada jam makan dan kamipun memberikan sedikit makanan pada mereka, kejadian tersebut berlangsung hampir satu minggu. Sudah beberapa hari induk kucing tidak datang, kamipun beranggapan mungkin kucing itu sudah ada yang memberi makan, sudah kenyang jadi tidak datang. Akan tetapi kemarin siang induk kucing datang sendiri tidak berama dua anaknya, raungan suaranya keras, seperti beberapa waktu yang lalu kamipun memberiakan makanan, tetapi ia tidak mau makan dan terus menerus mengeong berlari kesana kemari, mungkin dia sedang mencari dua anaknya pikirku, ia duduk dimeja dan aku biarkan karena kasihan
img_20220525_161729
img_20220525_161642

Sampai waktu sore kucing itu masih tidur dimeja hingga kami pulang, keesokan harinya juga masih ditempat itu mungkin menunggu anaknya dikira akan kembali.... semoga saja besok anaknya ditemukan, sungguh kasihan induk kucing itu....

Sort:  

Yay! 🤗
Your content has been boosted with Ecency Points, by @embunpagi.
Use Ecency daily to boost your growth on platform!

Support Ecency
Vote for new Proposal
Delegate HP and earn more